Rabu, 21 Januari 2015

MUSEUM KERIS SOLO SIAP BEROPERASI AKHIR TAHUN 2015

 
Satu lagi lokasi wisata edukasi budaya akan siap dibuka untuk umum di penghujung tahun 2015 mendatang. Museum keris yang berlokasi di Jalan Bhayangkara Solo ditargetkan rampung dan mulai beroperasi desember 2015.
"Pembangunan Museum Keris sekarang ini masih tahap dalam penyempurnaan interior. Proses pembangunan museum akan selesai pada tahun ini. Selain penataan interior dan pemasangan lift,
dalam tahap ketiga ini akan dilakukan penataan kawasan Museum Keris, seperti taman dan lokasi parkir," kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Pemkot Surakarta, Eny Tyasni Susana.
Wali Kota Surakarta FX Hadi Rudyatmo mengatakan keberadaan Museum Keris diharapkan dapat memberikan edukasi kebudayaan pada masyarakat. Saat ini sudah ada beberapa kolektor keris yang akan menghibahkan barang koleksinya untuk Museum Keris.
Proyek pembangunan Museum Keris telah menelan anggaran sekitar Rp 13 miliar dari total kebutuhan dana senilai Rp 20 miliar lebih dan diharapkan proyek pembangunan Museum Keris bisa rampung tahun 2015. Sehingga kondisinya tidak mangkrak dan bisa dimanfaatkan masyarakat umum.(KF-CE/http://bit.ly/1sXwCfe)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar